APAKAH ANDA SUKA DENGAN BLOG INI?

Senin, 28 Maret 2011

Persipura Bikin Persib Gigit Jari  

ISL 2010-2011





Persib Bandung membuang peluang emas untuk memetik kemenangan kedua secara beruntun setelah dipaksa tamunya Persipura Jayapura bermain imbang 2-2 (2-0) dalam big-match Indonesia Super League (ISL) musim 2010-2011 yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Minggu (27/3) malam.

Kedua tim menampilkan permainan dalam tempo tinggi sejak kick-off pertama dibunyikan. Adalah Persib yang unggul cepat di menit keenam melalui sundulan striker Airlangga Sutjipto yang menyambar umpan dari tendangan penjuru yang dilakukan playmaker Miljan Radovic. Skor 1-0 untuk Persib.

Persipura tak mau kalah. Sejumlah peluang mampu diciptakan anak-anak asuhan Jacksen F. Tiago lewat Boas Salosa, Zah Rahan, Yustinus Pae, dan Hamka Hamzah. Namun, penyelesaian kurang akurat membuat peluang terbuang sia-sia. Justru dua menit sebelum jeda, Persib menggandakan keunggulan menjadi 2-0 melalui heading Abanda Herman menyambut tendangan corner Radovic.

Di babak kedua, Boas dkk tampil lebih agresif. Sebaliknya, soliditas Hariono dkk di lini tengah mulai kacau. Walhasil, lini belakang Persib yang digalang kapten Maman Abdurrahman tunggang langgang menyikapi kecepatan anak-anak Mutiara Hitam. Praktis Persipura mengendalikan jalannya permainan.

Tekanan demi tekanan yang dilancarkan tim tamu akhirnya membuahkan hasil di menit ke-75 melalui sepakan keras Zah Rahan yang mendapat umpan dari Lukas Mandoen. Skor 2-1 masih untuk Persib. Persipura kian di atas angin. Strategi Daniel Roekito memainkan Cristian “El Loco” Gonzales dan Rahmat Afandi justru berbuah blunder. Lini tengah Persib kian bolong.

Kondisi dimanfaatkan betul oleh Boas dkk yang begitu ngotot mencari gol penyeimbang kedudukan. Kegigihan tersebut membuahkan hasil ketika pertandingan memasuki menit terakhir waktu normal. Lagi-lagi, tampak jelas lini pertahanan Maung Bandung begitu keropos. Adalah Tibo Bonay yang memanfaatkan kelengahan para bek Persib. Gol ini bermula dari sepakan Zah Rahan yang diblok Nova Arianto. Bola muntah diteruskan Tibo tanpa dapat diantisipasi kiper Cecep Supriyatna yang sejatinya bermain gemilang. Skor 2-2.

Diusirnya Victor Igbonefo karena mendapat dua kartu kuning alias kartu merah gagal dimanfaatkan kubu Persib diinjury time. Bahkan, Persipura nyaris mencetak gol kemenangan ketika sontekan Tibo mendarat di jaring atas gawang Persib.

Dengan hasil ini, Persipura memperkokoh posisinya di puncak klasemen dengan jumlah 40 poin hasil dari 18 partai. Sementara, tambahan satu angka membuat posisi Persib naik satu strip ke peringkat kedelapan menggeser Deltras Sidoardjo dengan total perolehan 23 angka dari 19 pertandingan.(MEG)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar